Sabtu, 31 Januari 2009

weekend bersamamu, debar jantungku

Aku ada di sampingmu malam ini
sangat dekat
bahkan bisa merasakan desahan nafasmu.
Seirama dengan nafasku
apakah yang kamu rasakan sayang?

apakah sama seperti yang ku rasakan?

berharap waktu berhenti berdetak
dan kita akan selamanya seperti itu

aku menciummu, di kening, di mata, di pipi, di bibir
apakah yang kamu rasakan sayang?

apakah sama seperti yang ku rasakan?

berharap bahwa kamu mengerti
betapa aku mencintaimu

aku menatapmu tanpa kata
berbicara dari hati ke hati
berharap kamu mengerti akan semua pertanyaanku

lihat aku sayang
lihat aku sayang

kamu merengkuhku ke dalam pelukanmu
begitu hangat,
begitu damai,
begitu melindungi
semua pertanyaan itu jadi tidak penting bagiku

dan aku mendengar dan merasakan debar jantungmu
berdetak kencang
sama
sepertiku
pertanyaan itu terjawab tidak melalui kata-kata
debar jantung itu sudah mewakili semuanya

terima kasih buat weekend yang indah
semarang ternyata tidak seperti yang selama ini ku bayangkan
bersamamu
segala sesuatu jadi tampak indah.
perjalana yogya semarang buatmu
dan blora semarang buatku
ternyata bukan suatu yang berat
bersamamu
melihatmu
hanya itu
tapi menimbulkan kebahagian yang tidak ternilai harganya

aku mencintaimu..debar jantungku

emmm..yogya, solo, semarang, abis itu bali ya sayang....

Kamis, 29 Januari 2009

'''and i will never let you go from my life...

kamu mau lihat pelangi?
aku akan memberikan pelangi dari sini
bagaimana caranya?
ketika cuaca panas, de ambil selang air semprot dan lihat
ada warna-warni pelangi muncul
aku tertawa
aku maunya yang benar-benar pelangi bukan yang kayak gitu
itu percakapan kita dulu
dulu banget, ketika masih awal-awal kita ngobrol

masih ingatkah?

lalu kemarin, baru kemarin ketika kita bersama
kemudian melihat kota solo dari ketinggian.
seperti langit bertaburan bintang
lihat de..indah khan??
ngga.. mas lebih indah..
dan kemudian kamu menciumku penuh kasih sayang

teriakan-teriakanmu membuatku tertawa
GOD I'M FALL IN LOVE
'''and i will never let you go from my life...
you got my heart..and it's true..i love you very much

dan hari ini
aku punya impian
apa itu de
someday i found somebody who love me like i love him
dan aku bertemu denganmu
bagaimana aku mencintai dan di cintai olehmu
it's first time for me
kamu tertawa
some like me
tapi aku juga punya impian
apa itu?
aku mau menghabiskan hidupku bersamamu
aku mau kamu menjadi istriku
aku mau kamu menjadi bagian hidupku
aku mau kamu menjadi ibu atas anak-anakku
aku mau bersamamu
hanya bersamamu!

aku terisak mendengarnya
ketika orang lain memilih menunggu pelangi untuk menyenangkanku
kamu memberikan pelangi pada saat itu juga
dengan caramu, cara yang sederhana
ketika aku sibuk mencari kepastian cintamu
kamu mengajariku untuk melihatnya dari hati
ketika aku sibuk mencari bukti cintamu
kamu memberikan dengan cara yang luar biasa
pengorbanamu, resikomu, dan segala hal yang akan di hadapi

aku mencintaimu...dan aku tidak akan mengijinkan kamu pergi dari hidupku...

Rabu, 28 Januari 2009

Sshssh..

Lagi di mana?
Di supermarket.
Sama siapa?
Sama dia.
Aku tertawa
ya dah,met belanja ya
selesai..
Tapi tidak bagiku
ada titik-titik air di sudut mataku
dadaku sesak..
aku menangis.
My God..I love him!

Senin, 26 Januari 2009

Caraku mencintaimu

Sekali ini aku bilang..
tahukah kamu..
Aku jatuh cinta padamu sebelum kita bertemu
aku jatuh cinta pada caramu memandang tentang kehidupan
aku jatuh cinta pada setiap perkataanmu
dan ketika kita bertemu untuk pertama kalinya, aku jatuh cinta untuk yang kedua kali dengan orang yang sama.
Taukah kamu,
ketika mata kita bertemu
aku merasakannya bahwa kamu mengasihiku dengan hatimu sebelum kamu mengatakannya
dan aku tahu akan seribu misteri yang tersimpan dalam hidupmu di balik sorot tajam matamu.
Waktu itu aku berpikir cinta saja sudah cukup.
Tetapi kemudian aku tahu
CINTA TIDAK SAJA CUKUP.

Hari ini aku sadar dengan segala hal
aku mencintaimu
aku mencintaimu
...Dan aku ijinkan kamu pergi...
Karena aku mencintaimu..
Hatiku hatimu masih ada dan akan selalu ada.
Aku mencintaimu dengan caraku,cara yang paling sederhana..
Lihat hatiku dengan hatimu
lihat senyumku dengan hatimu
dengar suaraku dengan hatimu.
Karena terkadang kita tidak melihat dengan mata dan mendengar dengan telinga.
Aku di cintai olehmu dan aku mencintaimu dengan hatiku.
Cinta
cinta
meskipun aku tidak bisa bersamamu..Aku memiliki hatimu..Untukku..Hanya untukku..

Sekarang Mari kita lihat apakah masih ada hari esok buat kita?
Kecil..sayang??Tapi hidup akan lebih berwarna jika kita hidup karena berpengharapan.
Seperti pelangi ya..Berwarna warni..
Pergilah..Aku di sini..Menunggumu..

Aarghhh

Dasar stupid

Sabtu, 24 Januari 2009

temanku bilang

kamu bilang padaku sore ini
"intropeksi bi. ada hal yang salah pada dirimu"
tahukah kamu, ini mengejutkan..
"ada banyak hati tersakiti karenamu"

ADA BANYAK HAII TERSAKITI KARENAKU

berapa orang?
jari kaki dan tanganku tidak cukup untuk menghitungnya

apapun alasan yang aku kemukakan
bahwa aku tidak pernah punya niat sedikitpun untuk menyakitinya
bahwa aku mencari yang terbaik
bahwa aku tidak mau lebih dalam terluka

semua alasan itu tidak bisa di terima
intinya cuma satu
aku menyakiti

satu dua tiga sampai tidak terhingga

"aku tidak pernah meminta untuk di cintai"

TAPI KAMU MENYAKITI
TAPI KAMU MENYAKITI
TAPI KAMU MENYAKITI

iya

iya

iya

"aku minta maaf"

Jumat, 23 Januari 2009

Mencintai Kamu

Hati ini tahu
bagaimana rasanya mencintai...
Jantungku berdetak lebih cepat dari pada sebelumnya hanya dengan mengingatnya..
Mata ini seperti hanya melihatnya,telinga ini seperti hanya mendengar suaranya

Seluruh pikiranku hanya tertuju padanya..


Hanya dia


iya kamu
yang setiap pagi membangunkanku
kamu yang menemaniku di sepanjang waktu meskipun kita terpaut jarak ratusan kilometer.
Kamu yang selalu menciumku di setiap awal percakapan dunia maya kita
kamu yang selalu mengingatkan jam makan pagi siang dan malam
kamu yang ketika tanganku memelukmu tidak pernah bisa sepenuhnya memelukmu
kamu yang memiliki senyum seindah langit berwarna jingga
kamu yang menciumku dengan ciuman dalam penuh kasih sayang
kamu yang memelukku seperti seorang burung melindungi anaknya
kamu yang selalu memperlakukanku dengan kasih mesra
kamu yang memberikan pelangi di dalam hidupku
iya kamu
kamu merebut hatiku
dengan cara yang sederhana.

Aku mencintaimu
dan ijinkan aku mencintaimu dengan caraku.

Kamis, 22 Januari 2009

kangen kamu

dadaku sesak..
aku kangen kamu


kangen


kangen


kangen

aku kangen kamu
baru beberapa jam yang lalu kamu menelponku
tapi aku masih kangen


kangen

kangen

masih lamakah meetingnya?
cepat
dan datanglah ke sini

aku kangen kamu

Rabu, 21 Januari 2009

jam 10 sampai jam 11 malam

pukul 10 malam, di kantor
letih, capek
dengan segala rutinitas hari ini
tapi ada satu ruang ketika aku berkutat dengan segala kesibukanku
ada kamu
memory otakku masih menyimpan kenangan tentangmu
tidak banyak
karena hanya beberapa jam kita ketemu
tapi itu menimbulkan banyak sekali perbedaan di dalam hidupku
hemm hidupmu juga ya

tanganmu besar
aku masih bisa merasakannya ketika tangan itu menggenggam lembut tanganku
"aneh ya mas..emm biasanya tangan yang kasar itu letaknya di telapak tangan bukan di punggung tangan"
"mas suka kerja kasar" begitu pembelaanmu, apa hubungannya coba
aku tertawa
"dan de tahu tangan ini suka pegang gitar" kataku ketika ku pegang ujung-ujung jarinya yang mengeras.

di ciumnya rambutku seperti mencium bayi
di ciumnya dahiku dengan lembut
di rengkuhnya aku ke dalam pelukannya yang dalam
dan kurasakan debar itu ada di sana

ahhhhhhhhh
aku merindukannya
kamu
iya kamu
kenapa kamu ada di ratusan kilometer??

ups..jam 11 malam, aku harus pulang :)

Minggu, 18 Januari 2009

Malam itu malam ini

bagaimana rasanya
ketika bibir itu lembut bertemu dengan bibirku
dan tangan itu merengkuhku ke dalam pelukannya

just for one night
!

apa kabar?
Maukah kamu memelukku seperti malam itu?
Malam ini Aku takut
ketika kamu memelukku ke dalam pelukan yang dalam segala ketakutan mengilang tanpa bekas

maukah kamu menciumku seperti malam itu?
Malam ini Aku ragu.
ketika kamu menciumku dengan segala kehangatan yang kamu miliki,ciumanmu dapat merontokan keraguanku.

Dan Bolehkah aku minta satu hal..Aku ingin malam ini tidak akan berakhir seperti malam itu.

Selasa, 13 Januari 2009

Jumat, 09 Januari 2009

kangen

langit gelap, mendung kemudian gerimis
lihat gerimis itu
dengar suara titik-titik air
yang membasahi genting, daun dan tanah
tik..tik..tik..
ku kirimkan rinduku padamu
melalui gerimis hari ini
ya..ya..
aku tahu..

Rabu, 07 Januari 2009

mematahkan sayap

apa yang terjadi?
bukan suatu titik-titik air yang berkembang menjadi
setitik air mata kan?
meskipun lelah mata ini untuk mengeluarkannya
lalu apa itu?
apa semua karena
satu hati tersakiti olehku

lagi

lagi

dan lagi

mau sampai kapan?
hati ini sudah lelah
mencintai
di cintai
sayapku sudah patah
bukan berarti harus banyak mematahkan sayap.

now i have a dream
someday i'm find or finding some person who love me like i love him
dan air mata ini tidak keluar lagi hanya karena mematahkan sayap sebelah..

Kamis, 01 Januari 2009

Tahun baru itu?

Satu tahun yang lalu,
Pada malam hari..Tahun baru..
aku..Sendirian..Berada di ruangan gelap..Terkunci dengan wajah penuh luka..Memar dan perih.
Sementara d luar
suara terompet,kembang api dan seruan "selamat tahun baru" tercampur menjadi satu.

Satu tahun berlalu..
Dan kenangan itu mash ada di dalam pikiranku.

Aku takut
aku mau tidur..
Berharap semua kenangan itu akan sirna..Seiring dengan berjalannya waktu
menuju hari yang baru
tahun yang baru
pengharapan yang baru..

"Ak minta maaf " smsmu hari ini yang singkat membuat air mata yg sudah kering kembali merebak..

Aku sakit..

Aku memaafkanmu be..
Dengan begini aku bisa melupakan kenangan itu dan berharap bisa melanjutkan kehidupan.
Selama matahari masih bersinar setiap hari.Pengharapan itu akan selalu ada..

Selamat tahun baru!

Relung Hati

Katamu aku balas dendam Hei.. Apakah kamu pernah merasakan patah hati? Pernahkah kamu merasa hancur hatimu? Pernahkah kamu merasa te...